Hadiri Pelntikan Anggota DPRD Ciamis, Ini Harapan Pj Bupati Engkus Sutisna

Penulis : Mas'ud Nazid F
  • Bagikan
Pj Bupati Ciamis H. Engkus Sutisna bermushafahah dan mengucapkan selamat kepada 50 anggota DPRD Kabupaten Ciamis yang baru saja dilantik dan diambil sumpah

SEVENTCYBER.COM — Pj Bupati Ciamis H. Engkus Sutisna menghadiri pelantikan 50 anggota DPRD periode 2024-2029, di ruang Rapat Tumenggung Wiradikusuma DPRD Kabupaten Ciamis, Senin (05/08/2024).

Pengambilan sumpah janji tersebut berdasarkan Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor 171.2/Kep.318-Pemotda/2024 tentang peresmian pengangkatan keanggotan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ciamis masa Jabatan 2024-2029.

Terdapat sebanyak 18 wajah baru anggota DPRD yang dilantik, dan sisanya sebanyak 32 orang merupakan wajah lama.

Pada kesempatan itu juga diumumkan sebagai Ketua DPRD sementara, diduduki oleh H. Oih Burhanudin dari PDI Perjuangan dan Wakil Ketua sementara adalah H. Komar dari PAN.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Engkus mengucapkan selamat kepada para anggota dewan yang baru dilantik. Ia menekankan, bahwa amanah yang diemban merupakan tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan integritas dan profesionalisme.

“Pelantikan ini adalah pelaksanaan amanat undang-undang. Sebagai wakil rakyat, peran Bapak-Ibu sangat penting dalam menyusun kebijakan yang mempengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat, termasuk pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan infrastruktur,” ujarnya.

Baca Juga  Pj Bupati Ciams Lakukan Monitoring Seleksi PPPK
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *