Pj. Bupati mengucapkan terima kasih kepada para Kepala Sekolah dan Guru BK SMP atas sumbangsihnya selama ini dalam mendidik para peserta didik di sekolahnya masing-masing.
“Mari terus bergerak dalam menyiapkan generasi kita yang akan datang, sehingga 20 tahun ke depan anak yang kita didik pada hari ini menjadi generasi yang unggul, sehingga siap menghadapi Indonesia Emas 2045,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala Disdik Kabupaten Ciamis Dr. Erwan Darmawan mengungkapkan, guna tercapainya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) akan terus bersinergi dengan stakeholder lainnya, dengan cara di tuangkan dalam berbagai kegiatan.
“Untuk kegiatan Bimtek ini akan dilaksanakan selama 1 hari, dengan menghadirkan pemateri yang berkaitan dengan pencapaian P5,” paparnya.
“Adapun narasumber yang dihadirkan dalam kegiatan ini, diantaranya ada dari BNN dan Polres Ciamis,” pungkas Erwan Darmawan.