Polsek Karangjaya Amankan Seorang Pemuda Tanpa Identitas

Penulis : R7*
  • Bagikan

SEVENTCYBER.COM – Polsek Karangjaya Polres Tasikmalaya Kota merespon cepat laporan keresahan warga dengan adanya seorang pemuda tidak dikenal yang gerak geriknya mencurigakan dan tanpa identitas, Jum’at (02/09/2022) malam.

Baca Juga : Diduga Terpeleset, Seorang Pemuda Tenggelam di Sungai Citanduy

Menurut Kapolsek Karangjaya IPTU Imang Sunarman, pihaknya mendapat laporan sekitar pukul 21.30 WIB, kemudian personilnya bergerak ke Dusun Cintaasih, Desa Citalahab, Kecamatan Karangjaya, Kabupaten Tasikmalaya, dibantu warga setempat pemuda tersebut dapat diamankan.

“Kami merespon cepat laporan warga untuk mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan, karena pemuda tersebut tidak membawa identitas dan ngobrol pun tidak nyambung” ungkapnya.

Ia mengatakan, kemudian pemuda tersebut dibawa ke Mapolsek Karangjaya, dan diketahui bernama Asep Zaenal (23) warga Kampung Cinanja, Desa Cintaasih, Kecamatan Cinambul, Kabupaten Majalengka.

“Setelah kami ajak komunikasi dan diketahui identiasnya, selanjutnya menghubungi keluarganya di Majalengka untuk dilakukan penjemputan,” jelasnya.

Kapolsek menambahkan, dari keterangan keluarganya diketahui Asep Zaenal ini mengalami riwayat gangguan kejiwaan dan pergi dari rumahnya di Majalengka ke Tasikmalaya untuk menonton Slank di Dadaha pada Minggu 28 Agustus kemarin.

“Sudah hampir seminggu meninggalkan rumah, dan keluarganya juga sempat mencari informasi ke teman-teman dia,” imbuhnya.

Baca Juga : Satlantas Polres Tasikmalaya Kota Keliling Bagikan Puluhan Nasi Bungkus

Sementara itu, pihak keluarga Asep Zaenal dari Majalengka tiba di Mapolsek Karangjaya untuk menjemputnya sekitar pukul 23.30 WIB.

“Terimakasih kepada Polres Tasikmalaya Kota khususnya Polsek Karangjaya, yang telah menemukan anak kami, dan mohon maaf kepada semua pihak, Asep ini mempunyai riwayat gangguan kejiwaan, sekali lagi mohon maaf dan terimaksih,” ungkap salah satu keluarga Asep Zaenal dari Majalengka.

Baca Juga  Bersama Kepala Desa, Bhabinkamtibmas Desa Calingcing Laksanakan Kontrol Siskamling

Baca Juga : Kapolsek Cibeureum Laksanakan Pengamanan Gerak Jalan Santai

Kemudian, Kapolsek Karangjaya juga mengapresiasi kepedulian warga dengan melaporkan cepat sehingga personilnya dapat segera meresponnya.

“Kami mengapresiasi partisipasi warga yang peduli Kamtibmas, diharapkan ke depan warga pro aktif untuk komunikasi dengan kami agar terwujudnya Kamtibmas yang kondusif,” pungkasnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *