SEVENTCYBER.COM – Pj Bupati Ciamis H. Engkus Sutisna beserta Ketua DPRD Ciamis Nanang Permana mengikuti wawancara penilaian Nirwasita Tantra secara virtual, di Ruang Vidcon Bupati Ciamis, Jum’at (14/06/2024).
Ini adalah salah satu proses penilaian Nirwasita Tantra, yaitu wawancara Kepala Daerah dan Ketua DPRD oleh Tim Panelis Nirwasita Tantra.
Wawancara ini merupakan klarifikasi ataupun pendalaman dari laporan, terdiri dari Kepala Daerah menjelaskan isu prioritas permasalahan dan inovasi yang dikembangkan berdasarkan laporan Dokumen Informasi Kinerja Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD), dan Respon DPRD terkait tugas utamanya (pengawasan, anggaran, legislasi) terhadap pelaksanaan kebijakan Pemerintah Daerah.
Nirwasita Tantra adalah penghargaan dari Pemerintah yang diberikan kepada Kepala Daerah atas kepemimpinannya dalam merumuskan dan menerapkan kebijakan dan/atau program kerja sesuai dengan prinsip metodelogi pembangunan berkelanjutan, guna memperbaiki kualitas lingkungan hidup di daerahnya.
Dalam wawancara tersebut, Pj Bupati Ciamis menyampaikan terimakasih kepada Kementerian Lingkungan Hidup yang telah memberikan kesempatan kepada Kabupaten Ciamis untuk ikut serta dalam Penilaian Nirwasita Tantra.
Selain itu, juga menyampaikan informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup Kabupaten Ciamis, serta memberikan gambaran dan acuan kebijakan serta perencanaan Pemerintah Daerah dalam menentukan prioritas pembangunan sesuai prinsip pengelolaan lingkungan hidup.
“Dalam upaya pengelolaan lingkungan hidup ini, Kabupaten Ciamis terus melakukan inovasi dalam pengelolaan lingkungan hidup melalui 16 inovasi tentang isu kualitas persampahan dan kebencanaan yang berkaitan dengan permasalahan 3 isu pengelolaan lingkungan hidup daerah,” ungkap Engkus Sutisna.