Berkaitan dengan penyetabilan bahan pokok di pasaran, Bupati mengungkapkan bahwa Pemda bisa saja menyetabilkan harga di pasaran. Namun, ia tidak mau ambil langkah gegabah.
“Kalo harga bahan pokok di kita lebih murah, yang ditakutkan ada pembelian besar-besaran dari pihak luar daerah. Sehingga nantinya kita bisa mengalami krisis pangan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Bupati Herdiat menyampaikan apresiasi kepada masyarakat atas kepeduliannya terhdap zakat, infaq dan sodaoqoh yang dikelola Bazanas Ciamis. pungkasnya.
Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan beberapa kegiatan, diantaranya panyerahan 5 unit motor bagi UPZ Kecamatan se-Eks Kewadanaan Rancah, Beasiswa santri, 940 paket sambako bagi masyarakat tidak mampu dan juga penyerahan-penyerahan lainnya.
Hadir pada kesempatan tersebut Wabup Ciamis, unsur Forkopimda, para kepala SKPD Ciamis, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya.