Pj. Bupati Ciamis berharap untuk kedepannya kegiatan kemanusiaan tersebut dapat dilaksanakan rutin.
“Kegiatan ini mudah-mudahan dapat terus berlanjut dengan rutin. Apalagi selain donor darah, ada juga santunan kepada para penderita penyakit Thalesmia, Anak Yatim/Piatu dan jompo,” tuturnya.
Adapun santunan diberikan kepada 382 penerima, 153 penderita Thalesmia, 129 anak yatim/piatu dan 100 jompo.
“Mudah-mudahan bantuan yang diberikan dapat mengurangi beban,” sambung Engkus.
Lebih lanjut, Pj. Bupati menyampaikan terimakasih kepada seluruh unsur yang terlibat.
Sementara itu, Ketua Penyelenggara Adang Sudrajat menyampaikan terimakasihnya kepada Pemerintah Daerah dan semua unsur yang telah memberikan dukungan pada acara tersebut.
“Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Ciamis, OPD terkait, RSOP Ciamis, Baznas Ciamis, Perum Griya Hasanah dan seluruh unsur terlibat lainnya,” ungkapnya.