Lebih lanjut, Pj. Bupati Ciamis mendorong kepada para finalis untuk memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin untuk menunjukkan kemampuan dan bakat mereka.
“Karena saya meyakini peserta Mojang Jajaka adalah generasi muda yang cerdas, berbakat, dan memiliki potensi luar biasa,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Paguyuban Mojang Jajaka Kabupaten Ciamis Rais Ikhsan Milki mengatakan, rangkaian dari mulai audisi ini sangat luar biasa dengan diikuti kurang lebih 300 pendaftar, dan untuk ofline ini ada 100 peserta.
“Dan hari ini terlahir ada 30 finalis, mudah-mudahan kedepannya dapat berkontribusi bukan hanya di 2024 saja, namun seumur hidupnya kepada daerah,” ujarnya.
Rais menyampaikan terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Ciamis atas dukungan kepada Yayasan Mojang Jajaka Kabupaten Ciamis.
“Pemerintah Kabupaten Ciamis merupakan orang tua bagi kami, kami merasa bangga dan terimakasih sebesar-besarnya,” pungkas Ketua Paguyuban Mojang Jajaka.
Acara malam puncak Grand Final Pasanggiri Moka Kabupaten Ciamis tahun 2024 itu dihadiri oleh Unsur Forkopimda, para Kepala SKPD, para Ketua OKP, tokoh Masyarakat dan para tamu undangan lainnya.