Bupati Ciamis Lantik Puluhan PPPK Tenaga Teknis

Penulis : Mas'ud Nazid F
  • Bagikan
Bupati Ciamis H. Herdiat Sunarya melantik dan mengambil sumpah sebanyak 63 Orang PPPK. Dok. Prokopim Kab. Ciamis

Oleh karena itu, Bupati meminta kepada para PPPK yang dilantik hari ini untuk senantiasa disiplin dan menjaga diri dari berbagai perbuatan tercela yang dapat merugikan diri dan menodai institusi.

“Tugas para ASN PPPK adalah memberikan contoh yang baik pada masyarakat, selalu menjadi panutan dan berkinerja baik,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala BKPSDM Ciamis Ai Rusli Suargi melaporkan, pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan pada 63 orang PPPK hasil optimalisasi pengisian kebutuhan jabatan fungsional teknis formasi tahun 2022 di lingkup Pemerintah Kabupaten Ciamis.

Selain pelantikan, dalam kesempatan tersebut juga sekaligus penyerahan SK Pengangkatan PPPK Hasil Optimalisasi Pengisian Kebutuhan Jabatan Fungsional Teknis Formasi tahun 2022.

“Sepanjang tahun 2020 hingga 2023 ini sebanyak 3472 orang tenaga PPPK telah diangkat dari tenaga honorer, sebagai solusi permasalahan terkait tenaga honorer di Kabupaten Ciamis,” paparnya.

Baca Juga  Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Ciamis Tekankan Pentingnya Generasi Muda Pahami Nilai Pancasila
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *