SEVENTCYBER.COM – Wakil Bupati (Wabupa) Ciamis, H. Yana D. Putra secara resmi membuka Buldozer Cup ke-12 tahun 2023, di lapangan sepak bola Buldozer, Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Sabtu (25/11/2023).
Turnamen sepak bola tersebut merupakan rangkaian perayaan HUT Buldozer ke -12, yang diikuti oleh 73 tim dari berbagai usia.
Dalam sambutannya, Wabup Yana menyampaikan terima kasih dan apresiasi tinggi kepada seluruh panitia yang berhasil menyelenggarakan turnamen Buldozer Cup ke -12.
“Ini menunjukkan konsistensi SSB Buldozer untuk senantiasa melakukan kegiatan-kegiatan turnamen, guna mencari bibit unggul pemain sepakbola yang nantinya akan menjadi para pemain sepakbola profesional,” ungkapnya.