Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Galuh Ethnic Carnival

Penulis : R7*
  • Bagikan
Penampilan Marching Band Gita Satya Bahari pada acara Galuh Ethnic Carnival dalam rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Ciamis ke -382

SEVENTCYBER.COM – Ribuan masyarakat antusias menyaksikan Galuh Ethnic Carnival (GEC), yang merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian Hari Jadi Kabupaten Ciamis ke -382 dan kegiatan tahunan ini kembali digelar, Selasa (11/06/2024).

Kegiatan GEC dengan menampilkan kesenian arak-arakan yang banyak berkembang di Kabupaten Ciamis. Memamerkan kesenian dengan keunikan, nilai artistik, dan keeksotisannya kepada setiap masyarakat di Kabupaten Ciamis maupun luar Kabupaten Ciamis.

Hal ini sebagai salah satu media promosi memperkenalkan seni budaya, industri kreatif dan perdagangan di Kabupaten Ciamis dengan menampilkan ciri khas potensi Daerah.

Galuh Ethnic Carnival ini merupakan kegiatan penunjang dalam rangkaian peringatan hari jadi Kabupaten Ciamis ke 382. Antusias Masyarakat dari berbagai kalangan pada tahun ini tidak kalah dengan tahun-tahun sebelumnya.

Arak-arakan Galuh Ethnic Carnival dimulai dari Kantor Dinas Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disbudpora) Ciamis Jalan Iwa Kusumasomantri. Kemudian menuju Jalan Samuji ke Stadion Galuh, selanjutnya ke Gayam, ke Jalan HOS Cokroaminoto, Jalan Tentara Pelajar.

Adapun titik akhir arak-arakan bertempat di Halam Pendopo Bupati Ciamis, dengan menampilkan pertunjukan kesenian dari berbagai Kecamatan dan disambut, juga di saksikan oleh Pj. Bupati Ciamis, Unsur Forkopimda, Sekda Ciamis, para Kepala SKPD dan seluruh masyarakat yang memadati halaman pendopo.

Dihadapan awak media, Pj. Bupati Ciamis H. Engkus Sutisna mengungkapkan harapannya, kebudayan dan kesenian yang ada di Kabupaten Ciamis dari berbagai daerah ini dapat lebih dikenal oleh seluruh masyarakat dan dapat dimunculkan di Provinsi, bahkan Nasional.

“Mudah-mudahan kedepannya kebudayaan dan kesenian dari Ciamis, selain dikenal oleh masyarakat juga dapat dimunculkan di kancah lebih tinggi lagi,” ungkapnya.

Pj. Bupati mengajak kepada seluruh masyarakat dan para penggiat budaya untuk lebih munculnya kebudayaan dan kesenian milik Ciamis.

Baca Juga  Kolaborasi Pemprov dan PWI Jabar Sukses Selenggarakan UKW di 8 Daerah

“Kalo bukan kita orang Ciamis, siapa lagi,” tegasnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *