Polres Tasikmalaya Kota Terjunkan Unit Inafis Dalami Kasus Pembunuhan Belasan Kucing

Penulis : Mas'ud Nazid F
  • Bagikan

SEVENCYBER.COM – Menindaklanjuti pengaduan Ketua Tasikmalaya Peduli Kucing, Polres Tasikmalaya Kota menerjunkan Unit Inafis Sat Reskrim dan Polsek Indihiang untuk melakukan pengecekan TKP dan kuburan kucing  di area parkir Angkot sekitar Pasar Indihiang Kota Tasikmalaya, Senin (03/10/2022).

Baca Juga : Bareskrim Periksa Direktur PT LIB, Ketua PSSI Jatim, Hingga 18 Anggota Polri

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Aszhari Kurniawan membenarkan, bahwa pihaknya kemarin  sudah menerima pengaduan tersebut.

“Ya hal itu sempat viral kemarin, kami sedang  upayakan untuk mengungkap dan menangkap pelakunya,” tegasnya.

Selanjutnya Polsek Indihiang dan Unit Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya bersama Ketua Tasikmalaya Peduli Kucing Rellys Irel dan drh. Zainel Muttaqin melakukan pengecekan tempat kuburan kucing dan menemukan 7 bangkai kucing.

Baca Juga ; Pakar Hukum Pidana : Penahanan Putri Chandrawati Tunjukkan Profesionalitas Polri, Tepis Ada Diskriminasi Tersangka

Kapolsek Indihiang AKP H Iwan mengatakan, bahwa terkait kasus ini pihaknya masih melakukan penyelidikan.

“Kami bantu melakukan penyelidikan, pengaduannya sudah ke Polres karena kasus yang dilaporkan sama dengan yang terjadi di Pasar Cikurubuk,” jelasnya.

Menurutnya, ada keterangan saksi yang menyatakan bahwa awalnya bangkai kucing ditemukan berjejer didekat kios baso, kemudian warga berinisiatif untuk menguburkannya di TKP.

  • Bagikan
Exit mobile version