Terkait Pemilu serentak 2024, Polres Tasikmalaya Kota juga memerlukan dukungan seluruh elemen masyarakat agar gelaran demokrasi tersebut berjalan damai dan kondusif.
“Disinilah peran para Da’i Kamtibmas dalam menyampaikan nilai-nilai agama yang humanis, serta menjadi filter atau penyaring informasi-informasi yang belum jelas sumbernya,” tandas AKBP SY. Zainal Abidin.
Baca Juga : Sekda Zen Hadiri Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Pemkab Dengan Perguruan Tinggi
Lebih lanjut, Kapolres AKBP SY. Zainal Abidin berkomitmen untuk melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi dan transparan saat Pemilu 2024.
“Kita ketahui bahwa pada tahun 2024 nanti bangsa Indonesia akan menyelenggarakan pesta demokrasi/Pemilu, tentunya kami berkomitmen tetap netral dan profesional dalam melaksanakan tugas,” pungkas.
Dalam kesempatan itu, Kapolres didampingi oleh Wakapolres Kompol Dhoni Erwanto, PJU Polres Tasikmalaya Kota dan Kapolsek jajaran, serta diikuti para Da’i Kamtibmas Polres Tasikmalaya Kota.