Pada kesempatan itu, petugas juga mengingatkan masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, dan menjaga ketertiban, khususnya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman selama Ramadan.
“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga keamanan, ketertiban, dan mematuhi aturan lalu lintas,” ujar AKP Hartono.
Kasat Samapta AKP Hartono menegaskan, pihaknya akan terus mengintensifkan operasi serupa untuk mengantisipasi gangguan keamanan selama bulan puasa.
“Operasi cipta kondisi ini akan terus dilaksanakan untuk menjaga ketertiban dan kenyamanan selama Ramadan, serta mencegah tindakan yang dapat merusak kenyamanan bersama,” pungkasnya.