Lepas Jema’ah Calon Haji, Bupati Ciamis Berpesan Agar Fokus Ibadah dan Saling Membantu di Tanah Suci

Penulis : Mas'ud Nazid F
  • Bagikan
Foto/dok: Prokopim Kabupaten Ciamis. Pewarta: Nazid

SEVENTCYBER.COM – – Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya kembali melepas pemberangkatan calon jema’ah haji Kabupaten Ciamis tahun 1444 H/2023 M di Gedung KH. Irfan Hielmy, Kamis (15/06/2023).

Sebanyak 352 jemaah calon haji Kabupaten Ciamis yang tergabung dalam kloter 60 JKS diberangkatkan menuju asrama haji embarkasi Bekasi untuk selanjutnya diberangkatkan menuju tanah suci.

Bersama dengan para calon jemaah haji yang tergabung dalam kloter 60 JKS tersebut turut serta Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra beserta isteri yang sama-sama dilepas Oleh Bupati Ciamis beserta jajaran.

Kapolres Tasikmalaya Kota Kunjungi Kantor KPU

Bupati Ciamis Tinjau Bakti Sosial Operasi Katarak Gratis

Dalam sambutannya, Bupati Ciamis berpesan kepada para jemaah untuk senantiasa fokus dalam melaksanakan ibadah dengan tidak melakukan hal-hal yang tidak perlu atau kurang bermanfaat.

“Sebaiknya bapak ibu disana lebih membatasi kegiatan-kegiatan yang tidak perlu dan lebih fokus pada kegiatan-kegiatan ibadah haji berikut ibadah-ibadah sunahnya,” ucap Bupati.

Menurutnya, ibadah haji ini merupakan ibadah yang memerlukan fisik yang kuat dan prima, pasalnya cuaca dan keadaan di tanah suci berbeda dengan di Ciamis yakni lebih panas.

“Cuaca disana cukup panas, di Ciamis 29 derajat celcius juga sudah panas, disana kondisi saat ini lebih dari 40 derajat celcius, makanya bapak ibu saya titipkan harus makan minum teratur dan bergizi,” ungkapnya.

“Selain itu, jutaan umat muslim dari seluruh dunia akan berkumpul disana untuk sama-sama melaksanakan ibadah haji,” imbuhnya.

  • Bagikan
Exit mobile version