SEVENTCYBER.COM – Kodim 0612 Tasikmalaya melaksanakan kegiatan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan Korp Raport Pindah Satuan dan Kenaikan Pangkat, bertempat di Lapangan Upacara Makodim 0612/Tasikmalaya Jln otista no 11 Kelurahan Empangsari Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya, Sabtu (01/10/2022) pagi.
Baca Juga : Tinjau Lokasi Kebakaran Pasar Banjarsari : Bupati Ciamis, Upayakan Satu Minggu Selesai Relokasi
Dalam kegiatan upacara tersebut bertindak sebagai Irup Komandan Kodim (Dandim) 0612/Tsm Letkol Inf. Ary Sutrisno, S.IP dan sebagai DanUp Danramil 1210/ Cineam Kapten Inf. Handriyono, adapun sebagai Perwira upacara Danramil 1201/Tawang Kapten Inf. Agus Herianto, PetugasPembaca UUD 1945 Danramil 1212/Lws Kapten Cba Lulus Rahayu, pembacaan naskah Ikrar Kapten ARM Deni, dan pembacaan do,a Kapten Arm Ahmidinsyah.
Kegiatan upacara diikuti oleh Para Danramil jajaran dan PA Staf Kodim 0612/Tsm 4 orang Subdenpom III-2-2 Tasikmalaya, 1 Sst Pasukan berpakaian PDH, 1 Ssk Pasukan tanpa senjata, 1 Sst pasukan bersenjata, 1 Sst Unit Intel, dan 1 Sst ASN Kodim 0612/Tasikmalaya serta 100 orang lainnya.
Baca Juga : Bupati Tasikmalaya Lantik Dewan Pengawas PD BPR Artha Galunggung
Dalam arahannya, Dandim Letkol Inf. Ary Sutrisno menyampaikan, bahwa anggota apabila sakit jangan memaksakan diri untuk ikut kegiatan, sehingga image anggota Kodim lusuh kurang respek untuk itu perhatikan norma-norma Keprajuritan.
Saya mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat, kenaikan pangkat itu adalah sesuatu perjuangan dan penuh pengorbanan.
Kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi bukan makin enak tetapi makin besar tanggung jawab dan harus bisa menjaga amanah atas pangkat baru dipundaknya.
Selamat kepada yang pindah satuan dan terimakasih yang sebesar besarnya atas dedikasi dan pengabdian di kodim 0612/Tsm, bawalah nama baik Kodam III Siliwangi yang sangat dekat dengan rakyat sehingga bisa memudahkan untuk bertugas di satuan yang baru.
Kegiatan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Korpraport Pindah Satuan dan Kenaikan Pangkat 1 Oktober 2022 di laksanakan di lapangan upacara Makodim 0612/Tsm berlangsung aman dan lancar.
Baca Juga : Sekda Ciamis Buka Lomba Membatik dan Fashion Show Anak-anak PAUD
Tujuan dilaksanakannya kegiatan upacara ini untuk memperingati sejarah kelam bangsa Indonesia telah terjadinya Pemberontakan Gerakan Partai Komunis Indonesia (PKI) pada tanggal 30 September 1965 yang berusaha untuk mengganti dasar Negara Pancasila menjadi Negara beridiologi komunis.