Kapolsek Cigalontang Terus Blusukan ke Desa-desa

Penulis : R7*
  • Bagikan

Kapolsek Cigalontang Terus Blusukan ke Desa-desa

SEVENTCYBER.COM – Kapolsek Cigalontang Iptu Tono Suherman terus melakukan blusukan ke Desa-desa guna bertemu dan sekaligus bersilaturahmi kepada tokoh masyarakat serta pada masyarakat umumnya.

Pada Selasa 12 Juli 2022 kemarin, Iptu Tono kali ini bersilaturahmi ke Kampung Nagrog, Desa Lengkongjaya, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya.

Dalam kesempatan itu bertemu dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, BPD, LPM, MUI, Kadus, RT dan RW sewilayah Desa Lengkongjaya.

Baca Juga : Kapolda Jabar Instruksikan Seluruh Polres dan Polsek Selalu Siaga Antisipasi Rawan Bencana

Iptu Tono menerima puluhan pertanyaan dari warga masyarakat yang menanyakan seputar masalah hukum yang menyangkut seputar kinerja kewenangannya Kepolisian, dijawab dengan baik dan disampaikan secara kekeluargaan sehingga dengan mudah di pahami oleh semua warga yang hadir.

Baca Juga : Kapolsek Sodonghilir Bersama Danramil Giat Korkom dan Silaturahmi Kamtibmas

Usai menjawab semua pertanyaan, Kapolsek Iptu Tono menyampaikan arahan dan sekaligus meminta kepada seluruh warga yang hadir untuk bekerjasama dalam mensukseskan semua program dari Pemerintah diantaranya menjaga disiplin Protokol Kesehatan, situasi Kamtibmas dan menggiatkan kembali ronda malam

Selain itu, berharap masyarakat menuntaskan vaksin sampai yang ke 3 (Booster) dan selalau menjaga kebersihan diri juga lingkungan serta selalu waspada dengan cuaca saat ini, karena dikhawatirkan terjadi musibah longsor, kebakaran, banjir dan pohon tumbang.

Kapolsek pun mengingatkan agar menjaga kebersihan kandang serta hewan ternaknya seperti kambing, domba dan sapi, karena sekarang ini ada Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

“Apabila ada tanda-tanda atau gejala hewan ternak sakit agar secepatnya berkoordinasi dengan Dinas intansi terkait atau BPP Kecamatan atau melalui Bhabinkamtibmas untuk diteruskan ke pihak terkait. Kemudian jika membeli ternak di Pasar Hewan yakinkan bahwa ternak tersebut sehat yang dibuktikan dengan secarik surat Keterangan dari dinas terkait,” ujarnya.

Baca Juga  Jenazah Tanpa Identitas di Tasikmalaya Ditemukan di Gubuk Bekas Warung

lanjut Kapolsek, agar tetap mematuhi protokol kesehatan karena Virus Covid -19 masih ada serta sampai kini belum berakhir, dan menyerang kepada yang lemah yakni yang belum di Vaksin.

“Maka dari itu berilah keterangan dengan baik dan benar kepada keluarga dan tetangga mengenai manfaat Prokes dan Vaksin,” pungkasnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *