Bupati Tasikmalaya Hadiri Pisah Sambut Kejari

Penulis : Mas'ud Nazid F
  • Bagikan
Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto, S.IP, menyampaikan sambutannya saat menghadiri pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tasikmalaya. (Dok. Dishubkominfo Kab. Tasikmalaya)

SEVENTCYBER.COM – Bupati H. Ade Sugianto, S.IP, didampingi Ketua TP. PKK Kabupaten Tasikmalaya Hj. Ai Diantani Sugianto, SH., M.Kn, menghadiri pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Tasikmalaya, di Pendopo Kabupaten Tasikmalaya, Jum’at (14/06/2024).

Pisah sambut Kajari Kabupaten Tasikmalaya Ramadiyagus, S.H., M.H, digantikan oleh Heru Widjatmiko, S.H., M.H.

Dalam sambutannya, Bupati Tasikmalaya menyampaikan terima kasih atas pengabdian Ramadiyagus, dan atas dilaksanakannya pisah sambut Kajari Kabupaten Tasikmalaya ini.

“Saya ingin menyapaikan terima kasih yang besar-besarnya atas pengabdiannya bersama kami, sejak jaman Covid- 19 dan hari ini kami melepas kepergian bapak dengan tugas barunya,” ungkap Ade Sugianto.

Ia menuturkan, kerja sama yang luar biasa dan kebaikan bapak dalam menjalankan tugas di Kabupaten Tasikmalaya selama ini, mudah-mudahan menjadi amaliyah yang baik.

Bupati Ade juga menyampaikan selamat datang kepada Heru Widjatmiko, yang bertugas menjadi Kajari Kabupaten Tasikmalaya.

Kegiatan pisah sambut turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Tasikmalaya, Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Tasikmalaya, para Kepala SKPD Kabupaten Tasikmalaya, Kakemenag Kabupaten Tasikmalaya, Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya dan Ketua Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya serta tamu undangan lainnya.

Baca Juga  Kabid Informasi Komunikasi Publik Hadiri Sosialisasi Kejurnalisan
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *