Personil Polsek Leuwisari Gencar Sosialisasi Program Pemerintah

Penulis : R7*
  • Bagikan

SEVENTCYBER.COM, TASIKMALAYA – Personil Polsek Leuwisari semakin gencar melaksakan sosialisasi program Pemerintah diantaranya tentang Protokol Kesehatan (Prokes), Vaksinasi, dan Kamtibmas.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Bhabinkamtibmas Bripka Wahyu H, secara terus menerus melakukan sosialisasi semua progran tersebut terutama dalam hal Protokol Kesehatan dengan 5 M-nya, terhadap warga yang tidak memakai Masker serta berkerumun.

Salah satu diantaranya kegiatan tersebut dilaksanakan di depan Sekolah Dasar 1 Arjasari, Desa Arjasari Kecamatan Leuwisari, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, pada Rabu lalu. Beberapa warga yang tengah berkerumun dan padasaat itu pun diberi himbauan secara humanis, sekaligus dibubarkan.

Kapolsek Leuwisari Iptu Dudung Supriatna, SH, mengatakan, pada kesempatan itu Bripka Wahyu juga menyampaikan arahan dan harapan kerjasamanya kepada warga masyarakat agar selalu mematuhi Protokol kesehatan 5 M, seperti Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Mengurangi mobilitas.

“Dengan disiplin dan bekerjasama yang baik, kami yakin usaha kita akan berhasil Covid 19 akan segera menghilang dan Insyaalloh ekonomi pun akan maju dan meningkat,” ungkapnya.

Baca Juga  Ketua TP PKK Hj. Ai Diantani Kunjungi Bocah Penderita Bocor Jantung
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *