SEVENTCYBER.COM – Pasca hujan yang mengguyur wilayah Kota Tasikmalaya sejak sore hari kemarin, hingga saat ini mengakibatkan sejumlah fasilitas umum, rumah ibadah dan sejumlah perumahan warga tergenangi air bercampur lumpur.
Melihat kondisi tersebut Personil TNI/Polri dari Koramil Kawalu dan Polsek Mangkubumi bersama Kelurahan terjun kelapangan bersinergi, membersihkan lumpur di Masjid yang berada di Kelurahan Cigantang, Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, Jum’at (07/07/2023) pagi.
Kegiatan gotong royong tersebut langsung dipimpin oleh Kapolsek Mangkubumi Polres Tasikmalaya Kota Iptu Hartono.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek Mangkubumi Polres Tasikmalaya Kota Iptu Hartono mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepeduliannya terhadap setiap peristiwa yang ada dalam wilayah hukum Polsek Mangkubumi.
“Ya ini sebagai respon kita untuk membatu masyarakat dan gerak cepat ketika terjadi bencana alam,” ungkap Iptu Hartono Kepada wartawan, Jum’at siang.
Menurutnya, banjir air hujan itu jika dibiarkan lama menggenang dipemukiman masyarakat akan menimbulkan sumber penyakit.
“Untuk itu, kita bersama-sama Personil Polsek, TNI, BPBD Kelurahan dan masyarakat setempat secara bahu membahu membersihkan lumpur yang telah tergenang di rumah ibadah ini. Sehingga lingkungan serta tempat ibadah di daerah ini tidak menjadi kumuh dan kotor,” ucap Kapolsek.
Dikatakan Iptu Hartono, hari ini sasaran pembersihan difokuskan pada rumah ibadah, kemudian baru akan dilanjutkan bergotong royong pada pemukiman warga yang terkena banjir akibat dibawa air hujan itu.
“Ada dibeberapa wilayah sempat air menggenangi dipemukiman warga, namun ketika hujannya reda, air pun langsung surut dan untuk hari ini masyarakat masih dapat beraktifitas seperti biasa,” tuturnya.
POLRES TASIK KOTA
SY ZAINAL ABIDIN, S.IK