SEVENTCYBER.COM – Beberapa waktu yang lalu viral di media sosial (Medsos) salah satu video pendek yang berhasil menggugah rasa haru dan bangga akan kepedulian siswa-siswi dari SMPN 3 Kota Tasikmalaya.
Salah satu siswa SMPN 3 Tasikmalaya atas nama Rafi bersama dengan rekan-rekan lainnya yang telah berupaya meringankan beban dari teman sekelasnya. Mereka berinisiatif menggalang dana (udunan) untuk membelikan sepatu bagi rekannya tersebut, dengan besaran dana yang diberikan mulai dari Rp.3.000 hingga ada yang Rp. 50.000.
Hal tersebut sontak mengundang perhatian dari Pj. Walikota Tasikmalaya Dr. Cheka Virgowansyah S.SSTP., SE, mengganjarnya dengan memberikan penghargaan kepada SMPN3 Kota Tasikmalaya usai pelaksanaan Apel Pagi, bertempat di Halaman Bale Kota Tasikmalaya, Senin (13/03/2023).
Baca Juga : Bupati Tasikmalaya Serahkan Dokumen LKPD Unaudited Kepada BPK Perwakilan Jabar
Baca Juga : Hadiri Pawai Taaruf MTQH ke -38 Tingkat Kabupaten Tasikmalaya, Bupati Ade : Apresiasi Panitia Penyelenggara
Pada kesempatan itu, Pj Walikota Dr. Cheka mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada siswa-siswi dari SMPN 3 Kota Tasikmalaya yang telah menjadi figur yang baik bagi masyarakat karena masih banyak saudara-saudara kita yang mengalami keterbatasan. Untuk itu sebagai makhluk sosial, kita dituntut untuk saling membantu satu sama lain.
“Aksi siswa-siswi ini sejalan dengan kehadiran program atau aplikasi ‘BAGEUR’, merupakan salah satu inovasi bagi masyarakat khususnya warga masyarakat Kota Tasikmalaya. Harapan agar aplikasi ‘BAGEUR’ dapat dimanfaatkan dalam memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Pelaksanaan ‘BAGEUR’ ini rutin setiap hari rabu,” ungkapnya.
Dr. Cheka juga mengajak kepada seluruh ASN untuk turut serta dalam program ‘BAGEUR’ ini.
Dalam kegiatan tersebut dihdiri oleh Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Para Pejabat Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas dan Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya, dan Kepala Sekolah dan perwakilan siswa-siswi SMPN 3 Kota Tasikmalaya.